Serap Aspirasi Problem dan Tantangan Masyarakat, IPNU IPPNU di Mojokerto Gelar Rapim dan Rakor

Suasana Rapim dan Rakor IPNU IPPNU Mojokerto

(foto: Istimewa)

Mojokerto, 10 November 2023 - Pondok Pesantren Nurul Islam, Pungging, Mojokerto menjadi saksi digelarnya Rapat Pimpinan (Rapim) dan Rapat Koordinasi (Rakor) IPNU IPPNU se-Kabupaten Mojokerto, Sabtu (4/11/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh kurang lebih 300 peserta yang bertujuan untuk mempererat komunikasi dan kerjasama antar pimpinan cabang serta memahami lebih dekat persoalan-persoalan di bawah.

Berlangsung dengan penuh semangat, peserta Rapim dan Rakor IPNU IPPNU se-Kabupaten Mojokerto membahas berbagai isu dan permasalahan yang relevan dengan Internal organisasi.

Ketua Panitia Pelaksana, Rekan Gibal, menjelaskan tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman pimpinan cabang terhadap permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat di bawah naungan IPNU dan IPPNU.

Dalam Rapim ini, peserta memiliki kesempatan untuk saling berbagi pengalaman, ide, serta rencana aksi yang akan dijalankan dalam mendukung pengembangan organisasi di masa yang akan datang.

Selain itu, Ketua Cabang IPNU Kabupaten Mojokerto Rekan Althof berharap agar kegiatan Rapim dan Rakor ini menjadi tonggak penting dalam membangun komunikasi yang kuat antar IPNU IPPNU se-Kabupaten Mojokerto.

"Sehingga dapat bekerja lebih efektif dalam menjalankan misi sosial dan pendidikan yang telah menjadi landasan organisasi," ujarnya.

Rapim dan Rakor yang digelar di Pondok Pesantren Nurul Islam, Pungging, Mojokerto ini membuktikan komitmen IPNU dan IPPNU untuk terus memperkuat peran dan pengaruh positif mereka di masyarakat serta berkontribusi pada pembangunan daerah.


Penulis : Feri Dwi Sukamto, Kader NU Mojokerto

Editor : Muhlas

Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN