Lanjutkan Jejak Muassis NU, Farhan Tarmidzi Nahkodai Ranting IPNU Trotosari

Farhan Tarmidzi, ketua Ranting IPNU Trotosari
Farhan Tarmidzi, pelajar SMKN 3 Bondowoso terpilih menjadi Ketua Ranting IPNU Desa Trotosari Kecamatan Tlogosari dalam pembentukan Ranting IPNU-IPPNU yang dilaksanakan oleh PAC IPNU-IPPNU Tlogosari di MTs Miftahul Ulum Trotosari, Tlogosari, Bondowoso (04/04).

Ketua PAC IPNU Tlogosari, Rekan Iqbal, menyampaikan bahwa di Kecamatan Tlogosari ada 11 Ranting NU dan Ranting IPNU-IPPNU yang sudah terbentuk ada 7, salah satunya Ranting IPNU-IPPNU Desa Trotosari.

"Ini kegiatan lanjutan PAC IPNU-IPPNU Tlogosari dalam membentuk Ranting IPNU-IPPNU di Kecamatan Tlogosari. Alhamdulillah, dari 11 ranting yang ada sudah 7 Ranting IPNU-IPPNU selesai dibentuk," ungkapnya melalui sambungan WhatsApp.

Baca Juga :

Dari pembentukan Ranting IPNU-IPPNU yang dilaksanakan oleh PAC IPNU-IPPNU Tlogosari di Desa Trotosari itu memutuskan Rekan Farhan Tarmidzi sebagai mandataris Ketua Ranting IPNU Desa Trotosari.

Menurut Rekan Farhan, mengenai keterpilihannya sebagai Ketua Ranting IPNU Desa Trotosari, ia dianggap mampu oleh semua yang hadir untuk membimbing dan mengajak kerja sama antar tim.

"Melalui IPNU ini, saya yakin bisa mengemban amanah dan lebih bertanggung jawab lagi mengingat menjadi Ketua Ranting IPNU merupakan tanggung jawab yang besar," ucapnya melalui sambungan WhatsApp.

Selain itu, pasca terpilihnya Rekan Farhan menjadi Ketua Ranting IPNU Desa Trotosari, ia akan mengajak semua anggotanya untuk melakukan sosialisasi kepada kaum pelajar agar mengenal NU dan bergabung dalam IPNU-IPPNU.

"Sebagai upaya melanjutkan jejak Muassis NU, saya akan mengajak semua anggota saya untuk melakukan sosialisasi perihal NU dan Banomnya," lanjutnya.

Dirinya juga membeberkan, pelajar di Desa Trotosari tidak mengenal yang namanya organisasi seperti IPNU-IPPNU. Untuk mengenalkan IPNU-IPPNU, ia akan menguatkan anggotanya terlebih dahulu untuk semangat dan disiplin dalam ber-IPNU dan ber-IPPNU.

"Kalau anggota sudah semangat dan disiplin dalam menjalankan tugas dan amanahnya, saya yakin pelajar yang tidak bergabung dalam IPNU-IPPNU akan bergabung secara otomatis," lugasnya.

Mengenai penguatan anggota itu, Rekan Farhan menjelaskan, dirinya sebagai Mandataris Ranting IPNU di desa Trotosasi akan selalu mengadakan acara rutinan yang bisa menguatkan emosional kader-kader IPNU. 

"Kami akan melaksanakan istighotsah dan anjangsana sebagai bentuk pengenalan IPNU-IPPNU di Desa Trotosari, khususnya di kediaman anggota IPNU-IPPNU," pungkasnya. (*)


Penulis : Muhlas

Editor : Haris

Posting Komentar

Berikan Komentar Untuk Artikel ini?

Lebih baru Lebih lama

IKLAN